Minggu, 08 Agustus 2010

Jumat, 04 September 2009

Pesantren Ramadhan SD se-Kec. Payakumbuh Timur



Berkat ridha dan petunjukNya, Qualied Training Centre, sukses menyelenggarakan pesantren Ramadhan tingkat SD di SDN 27 Payakumbuh. Acara ini digelar selama 4 hari, mulai tanggal 31 Agustus - 3 September 2009. Panitia penyelenggara adalah Kelompok Kerja Guru PAI Kec. Payakumbuh Timur. Peserta berasal utusan dari SD se-kec Payakumbuh Timur sebanyak 86 siswa.
Sebagai peserta terbaik putra, diraih oleeehhhh: Rianda Putra dari SDN 27 Payakumbuh. sedangkan peserta terbaik putri, diraih oleh Margi Wisma Gandi dari SDN 03 Payakumbuh. Semoga jadi anak yang sholeh ya... (Pesan Ustdz. Srizulfida)
Eits..jangan lupa amalin praktek ibadahnya yang sudah diajarin yaa...(pesan ust. Doni Alfis)

Senin, 09 Februari 2009

Motivasi hari ini 07


Sebaik-baik kaya ialah kaya hati;
Sebaik-baik bekal ialah taqwa;
Seburuk-buruk buta ialah buta hati;
Sebesar-besar dosa ialah berdusta;
Seburuk-buruk usaha ialah memungut riba;
Seburuk-buruk makanan usaha ialah makan harta anak yatim;
Siapa memaafkan orang akan dimaafkan Allah;
Dan sesiapa mengampuni orang akan diampuni Allah.

Muhammad Baihaqi.

Motivasi hari ini 06


Berkata Ibnu Mas'ud r.a :

Tuntutlah ilmu sebelum ilmu itu diangkat. Ilmu diangkat dengan kematian perawi-perawinya. Demi Tuhan yang jiwaku di dalam kekuasaanNya! Sesungguhnya orang-orang yang syahid dalam perang sabil lebih suka dibangkitkan oleh Allah nanti sebagai ulama', kerana mereka mengetahui kemuliaan ulama'. Sesungguhnya tak seorang pun dilahirkan berilmu. Ilmu diperoleh dengan belajar.

Motivasi hari ini 05


Apa yang dilakukan
musuh-musuhku terhadapku? Surgaku ada dalam jiwaku, Jika mereka
memenjarakanku maka itu adalah masa penyepianku dengan Tuhanku. Jika mereka
mengasingkanku ke suatu tempat yang jauh maka itu adalah masa pengembaraan
bagiku. Jika mereka membunuhku, itu adalah kematian yang semoga menjadikanku
sebagai syahid. " *(Ibnu Taimiyah)

Sabtu, 07 Februari 2009

QTC Bedah Buku


Dalam rangka meningkatkan kualitas keilmuan trainer dan calon trainer. QTC mengagendakan acara bedah buku. Dilaksanakan pada tanggal 1 Februari di markas PC IMM Padang Panjang. Dimulai pukul 20.30 hingga 23.00 WIb. Acara ini yang membedah buku " ESQ Power " ini dihadiri oleh lima orang trainer dan 5 orang calon trainer. Trainer yang hadir adalah Diki Asnur, Hermansyah, Hendra, Yarlianis, Elfira. Calon trainer yang hadir adalah kader IMM Padang Panjang,Murdiah, Roza, Defni, Mimi, Aulia. Menurut komitmen yang dibuat pada akhir acara, bedah buku ini akan rutin dilakukan sekali dalam seminggu. Tempatnya digilir di PC IMM Sumbar. Dan Sebagai tuan rumah minggu depan adalah PC IMM Bukittinggi. Semua kader PC IMM Bukittinggi boleh ikut. Keep spirit Ya...

Motivasi hari ini 04


Aku tahu rezkiku tidak akan mungkin diambil orang lain, karenanya hatiku tenang. Aku tahu amal-amalku tak mungkin dilakukan orang lain, maka aku sibukkan diriku untuk beramal. Aku tahu Allah selalu melihatku, karenanya aku malu bila Allah mendapatiku melakukan maksiat. Aku tahu kematian menantiku, maka aku persiapkan bekal untuk berjumpa dengan dengan Rabbku. (Hasan Al Bashri)